KKP Gaungkan OIS 2026 di Dua Event Internasional di Bali

- Jurnalis

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BALI, (30/1)  Suararealitas.co – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mempersiapkan pelaksanaan Ocean Impact Summit (OIS) 2026 yang akan berlangsung di Bali pada awal Juni mendatang. Terbaru, KKP menggaungkan OIS 2026 ke ratusan peserta dua event besar, yakni konferensi dan pameran internasional Bali Ocean Days, dan pertemuan ke-30 Coastal States Alliance (CSA) di Bali.

“Di balik persiapan acara, kami juga terus menggaungkan substansi pelaksanaan OIS 2026. Semakin banyak pihak yang mengetahui, apalagi berpartisipasi, tentu akan banyak yang bisa kita hasilkan dari pelaksanaan OIS 2026,” ujar Staf Khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Doni Ismanto Darwin dalam siaran resmi KKP di Jakarta, Jumat (30/1).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Doni menjabarkan, kehadiran OIS 2026 di dua event internasional di Bali hari ini karena kegiatan tersebut mengangkat isu kelautan dan perikanan, yang sejalan dengan pelaksanaan OIS.

Baca Juga :  Pra Konvensyen DMDI Jakarta Melakukan Aksi Bersih - Bersih Masjid

Bali Ocean Days misalnya, konferensi yang dihadiri perwakilan sejumlah negara, pimpinan organisasi nirlaba dunia, ini diantaranya mengupas tentang pembangunan wilayah pesisir, wilayah konservasi terumbu karang, serta persoalan sampah di laut.

Sedangkan pertemuan ke-30 Coastal States Alliance (CSA) membahas upaya menjaga populasi perikanan tuna menuju sidang Technical Committee on Allocation Criteria (TCAC) di Perth, Australia pada 3-6 Februari. Pertemuan ini dihadiri perwakilan negara-negara pantai dan organisasi perikanan yang menjadi bagian dari Komisi Tuna Samudra Hindia (IOTC).

John Burton, peserta pertemuan ke-30 Coastal States Alliance (CSA) menyatakan dukungannya atas pelaksanaan OIS 2026. Pendiri organisasi The Sustainable Fisheries and Communities Trust (SFACT) itu memastikan akan hadir pada acara OIS di 8-9 Juni mendatang.

Baca Juga :  KASAD Jenderal Andika Perkasa Resmikan Smart Instalasi Tahanan Militer Berbasis Artificial Intelligence

“Pelaksanaan OIS adalah sinyal kepemimpinan Indonesia di sektor kelautan dan perikanan. Saya baru tau tentang OIS setelah melihat video presentasi di WEF lalu. Saya menyatakan saya akan datang,” ungkapnya.

OIS 2026 di Bali dijadwalkan berlangsung pada 8-9 Juni mengangkat tema Unlocking The Potential of the Blue Economy. Indonesia sebagai penyelenggara event telah mendapat dukungan dari organisasi ekonomi dunia World Economic Forum dan organisasi nirlaba yang fokus pada riset dan teknologi kelautan Ocean X.

Melalui pelaksanaan OIS yang baru akan digelar pertama kali itu, pemerintah Indonesia ingin mendorong lahirnya inovasi pemanfaatan sumber daya laut berkelanjutan sesuai prinsip ekonomi biru di Indonesia, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, ketahanan pangan, dengan tetap menjaga kesehatan laut itu sendiri.

Berita Terkait

Perkuat Posisi Negara Pantai, Indonesia Gagas Deklarasi Bersama di Forum CSA
Masyarakat Manfaatkan Pelataran, Ambil Produk Hasil Roya Tak Perlu Tunggu Hari Kerja
KKP Sukses Tambah 40 UPI Jadi Eksportir Perikanan ke Tiongkok
KKP Dukung Pemda DKI Urai Kepadatan Kapal Perikanan di PPN Muara Angke
Materi di Rakerda Kanwil BPN Provinsi Papua Barat, Biro Humas dan Protokol Imbau Jajaran Optimalkan Implementasi PESO dan Pengaduan Masyarakat
Jadi Kawasan Agrowisata Favorit Kota Palu, Kebun Anggur Duyu Bangkit Bukti Kerja GTRA
KKP Perkuat Kolaborasi Pelatihan SDM dengan Mitra Pembangunan
HDI Drone Canggih Untuk Militer Indonesia Layak Dimiliki di Jaman Era Digital

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 15:19 WIB

Masyarakat Manfaatkan Pelataran, Ambil Produk Hasil Roya Tak Perlu Tunggu Hari Kerja

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:24 WIB

KKP Sukses Tambah 40 UPI Jadi Eksportir Perikanan ke Tiongkok

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:29 WIB

KKP Gaungkan OIS 2026 di Dua Event Internasional di Bali

Jumat, 30 Januari 2026 - 16:00 WIB

KKP Dukung Pemda DKI Urai Kepadatan Kapal Perikanan di PPN Muara Angke

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:17 WIB

Materi di Rakerda Kanwil BPN Provinsi Papua Barat, Biro Humas dan Protokol Imbau Jajaran Optimalkan Implementasi PESO dan Pengaduan Masyarakat

Berita Terbaru

Megapolitan

Gubernur Pramono Resmikan Masjid As-Sakinah Nusantara

Sabtu, 31 Jan 2026 - 23:01 WIB