Penampakan Material Tanah di Jalan Cirarab Sukadiri Membuat Resah Sejumlah Pengendara

- Jurnalis

Sabtu, 29 Juni 2024 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang, – Penampakan material tanah yang jatuh di sepanjang Jalan Cirarab, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, membuat resah sejumlah pengendara.

“Para pemerintah setempat mulai dari Desa, Kecamatan, dan Daerah harus bisa mencari solusi dan bantu para pengguna jalan. Kan kita semuanya juga ada hak untuk melintasi juga menggunakan jalan itu untuk aktivitas sehari-hari seperti bekerja serta lainnya,” kata salah satu pengendara sepeda motor berinisial SR kepada wartawan, Kamis 27 Juni 2024.

Ia menyampaikan, bahwa pengguna jalan tidak menolak adanya pembangunan di wilayah tersebut, tetapi pihak pemerintah setempat harus bisa memberikan hak untuk kenyamanan para pengendara sepeda motor dan mobil.

“Ya kita mah gak nolak sih adanya pembangunan apapun itu, yang buat kami kecewa itu banyak material tanah di jalan tapi gak di bersihin sama pihak-pihak yang terlibat dalam proses pembangunan itu,” ucapnya.

Baca Juga :  Kolaborasi Prakerja, Pijar Mahir dan Coworking Space Permudah Peserta Belajar dan Bangun Jejaring

Ia berharap agar pihak pemerintah setempat bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk semuanya, agar bisa menjadi contoh di wilayah lainnya.

“Ya minimal peduli sama keselamatan orang lah, bersihin itu material tanah yang berserakan di jalan, biar pengguna jalan juga bisa nyaman dan tenang melewati jalan itu,” tukasnya.

Sementara itu, Adit salah satu karyawan swasta yang melintasi Jalan Cirarab, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang pun merasa tidak nyaman dengan kondisi jalan terdapat banyak material tanah.

“Ya pemerintah setempat harus peduli dengan para pengguna jalan terutama kami yang selalu beraktivitas sehari-hari bekerja melewati jalur tersebut,” pungkasnya.

Baca Juga :  Temui Presiden Jokowi di Istana, Menlu Kanada Sampaikan Dukungan Terhadap Presidensi G20 Indonesia

Selain itu, ia menambahkan bahwa keberadaan material tanah yang berceceran di Jalan Cirarab, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang tersebut membuatnya merasa kesal dan kecewa.

“Ya jelas kesal dan kecewa, karena masa gak ada yang peduli sih pemerintah setempat, kan terlihat jelas itu ada proyek pembangunan. Harusnya bisa dong mereka (rdk- pemerintah) mempersiapkan aparat nya atau bawahannya untuk memantau jalan juga,” sambungnya.

“Semoga pihak pemerintah setempat melek dengan kondisi Jalan Cirarab, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang saat ini. Kami tegaskan lagi, kami tidak menolak adanya pembangunan di mana pun itu, tetapi kami juga punya hak untuk melintasi jalan tersebut agar nyaman dan terhindar dari kecelakaan lalu lintas,” imbuhnya.

Berita Terkait

Pertanyakan Izin, The Nice Playland Sebut Aktivis Pasar Kemis Provokatif
Kembali Terulang! Pergoki Muda Mudi Konsumsi Narkoba, Seorang Wartawan Dapatkan Kekerasan Fisik
Aksi Humanis Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Minum dan Roti Saat Buruh Rayakan May Day
Satu Juta Rumah untuk Nelayan, HNSI Bersatu Dukung Program Nasional
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Menginisiasi Renovasi Masjid Baitul Muslimin
PT CTP Tollways Melaksanakan Pengujian Ketidakrataan dan Kekesatan Jalan Tol
Pelantikan Pengurus PW-DPI DKI Jakarta: Wujud Komitmen Jurnalis Bermartabat dan Berintegritas
Apical Salurkan Bantuan Fasilitas Sarana Belajar untuk TPQ As-Saniyah Kampung Pitung Marunda Pulo

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 13:30 WIB

Pertanyakan Izin, The Nice Playland Sebut Aktivis Pasar Kemis Provokatif

Kamis, 1 Mei 2025 - 13:21 WIB

Kembali Terulang! Pergoki Muda Mudi Konsumsi Narkoba, Seorang Wartawan Dapatkan Kekerasan Fisik

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:14 WIB

Aksi Humanis Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Minum dan Roti Saat Buruh Rayakan May Day

Rabu, 30 April 2025 - 19:13 WIB

Satu Juta Rumah untuk Nelayan, HNSI Bersatu Dukung Program Nasional

Rabu, 30 April 2025 - 12:22 WIB

Polres Pelabuhan Tanjung Priok Menginisiasi Renovasi Masjid Baitul Muslimin

Berita Terbaru