Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi

- Jurnalis

Senin, 7 April 2025 - 15:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang,Suararealitas.co – Bupati Tangerang Maesyal Rasyid dan Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah bersama jajaran Forkopimda melakukan panen padi serentak bersama Presiden RI Prabowo Subianto dengan 14 Provinsi di Indonesia.

Bupati bersama Wakil Bupati Tangerang dan jajaran lainnya melakukan panen raya di Desa Ketapang, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang secara virtual melalui zoom di lokasi tersebut. Pada Senin 7-4-2025

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan itu, Bupati Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid pun menyatakan rasa syukurnya atas hasil panen yang tercapai dan berbagai upaya yang dilakukan untuk meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

Diketahui bahwa secara keseluruhan Kabupaten Tangerang memiliki luas lahan persawahan mencapai 36.000 hektare, dengan produksi panen tahunan mencapai sekitar 313.000 ton. Khusus untuk Kecamatan Mauk, panen raya kali ini mencakup lahan seluas lebih kurang 14 hektare yang diperkirakan menghasilkan sekitar 210.000 ton gabah.

Hasil ini menunjukkan bahwa target panen sebesar 7 ton per hektare telah tercapai. Pihaknya berharap capaian ini dapat meningkat menjadi 8 ton per hektare pada masa mendatang.

Baca Juga :  KKP Jajaki Kerjasama Budidaya Perikanan dengan Guangdong

“Alhamdulillah, hari ini kami melaksanakan panen bersama di Kecamatan Mauk, dengan hasil yang cukup baik. Kami berharap kedepannya produksi pertanian di sini dapat terus meningkat,” ujar Bupati.

Untuk mencapai target peningkatan hasil panen, Maesyal Rasyid menambahkan, pihaknya mendorong penggunaan pupuk organik yang lebih tepat waktu dan sasaran. Pemkab Tangerang juga terus berkomunikasi dengan kelompok tani untuk mempermudah distribusi pupuk agar petani dapat menerima pupuk tepat waktu dengan harga yang terjangkau.

“Saat ini, harga pupuk hanya Rp2.700 per kilogram, yang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga eceran tertinggi. Kami terus memastikan distribusi pupuk lancar dan tepat sasaran untuk mendukung produktivitas para petani,” tambahnya.

Keberhasilan dalam distribusi pupuk ini, menurut Bupati, tidak lepas dari dukungan kebijakan Presiden Prabowo Subianto yang memudahkan akses pupuk bagi petani, serta upaya terus-menerus untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Tangerang.

Bupati Maesyal juga menyinggung kenaikan harga gabah yang kini mencapai Rp6.500 per kilogram. Kondisi ini memberikan semangat baru bagi petani untuk terus meningkatkan hasil pertanian mereka.

Baca Juga :  Aliansi Rakyat Indonesia Emas Siapkan Peringatan Hari Kebudayaan 2025 Sekaligus Gelar Tasyakuran HUT ke-74 untuk Presiden Prabowo Subianto

“Dengan adanya dukungan ini, kami berharap para petani di Kabupaten Tangerang semakin sejahtera. Ke depan, kami akan terus berupaya untuk meningkatkan jumlah panen dan kualitas hasil pertanian agar masyarakat petani semakin maju,” pungkasnya.

Sementara itu, dalam pidatonya, Presiden menyampaikan rasa hormat dan terima kasihnya kepada para petani.

“Saya ingin menunjukkan penghargaan saya kepada Bapak-Ibu petani. Kalian adalah tulang punggung bangsa. Tanpa petani, tidak akan ada negara. Saya katakan, tanpa kalian, tidak akan ada NKRI,” tegas Presiden.

“Kita akan terus melangkah, melakukan langkah-langkah strategis untuk mencapai swasembada pangan dan kesejahteraan rakyat. Anggaran harus dihemat dan dimanfaatkan demi rakyat. Kalau uang rakyat, ya harus untuk rakyat,” ujar Presiden dengan tegas.

Presiden menyampaikan visinya untuk menurunkan harga pangan di Indonesia.
“Saya ingin menjadi Presiden yang bisa menurunkan harga pangan. Kita semua akan bahagia jika rakyat tersenyum, jika petani makmur,” ungkapnya

Akbar

Berita Terkait

Gerakan Tobacco Control Leadership with Young Leaders Tegaskan Komitmen Generasi Muda Menuju Indonesia Bebas Tembakau
Semarak HUT ke-393 Kabupaten Tangerang, PERUMDAM TKR Berikan Kontribusi Nyata Lewat Program SL Gratis
Bupati Dampingi Hanif Faisol Nurofiq Meninjau Lokasi Waste To Energy di TPA Jatiwaringin
CHED ITB Ahmad Dahlan Soroti “Purbaya Effect” dan Lemahnya Disinsentif Fiskal Pengendalian Rokok
Bupati Meninjau Proses Perbaikan Jalan Kurang Lebih 500 Meter
Gedung Revitalisasi SDN Buaran Mangga IV Kecamatan Pakuhaji Diresmikan Bupati
Aliansi Banten Birokrasi Gelar Aksi di PLTU Suralaya, Soroti Dugaan Korupsi dan Diskriminasi Tenaga Lokal
Brigadir Renita Rismayanti, Polwan Polri Raih Penghargaan Dunia — “UN Woman Police Officer of The Year 2023

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 21:44 WIB

Gerakan Tobacco Control Leadership with Young Leaders Tegaskan Komitmen Generasi Muda Menuju Indonesia Bebas Tembakau

Jumat, 24 Oktober 2025 - 21:59 WIB

Semarak HUT ke-393 Kabupaten Tangerang, PERUMDAM TKR Berikan Kontribusi Nyata Lewat Program SL Gratis

Jumat, 24 Oktober 2025 - 21:32 WIB

Bupati Dampingi Hanif Faisol Nurofiq Meninjau Lokasi Waste To Energy di TPA Jatiwaringin

Jumat, 24 Oktober 2025 - 16:43 WIB

CHED ITB Ahmad Dahlan Soroti “Purbaya Effect” dan Lemahnya Disinsentif Fiskal Pengendalian Rokok

Kamis, 23 Oktober 2025 - 21:38 WIB

Bupati Meninjau Proses Perbaikan Jalan Kurang Lebih 500 Meter

Berita Terbaru

Berita Aktual

Gedung Pusat Kajian Islam Asia Tenggara Resmi Dibangun di Jakarta

Senin, 27 Okt 2025 - 08:57 WIB