Transjakarta Luncurkan Bus Open Top Tour Jakarta Heritage

- Jurnalis

Jumat, 3 Oktober 2025 - 08:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Suararealitas.co -Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, meresmikan dua bus Open Top Tour of Jakarta. Layanan wisata perkotaan dengan bus tingkat terbuka ini menghadirkan rute baru “Jakarta Heritage” yang melintasi sejumlah titik bersejarah, seperti Gedung Filateli, Pasar Baru, Gedung Kesenian Jakarta, Lapangan Banteng, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, Istana Negara, hingga berbagai gedung bersejarah lainnya.

 

Turut hadir dalam peresmian ini Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta, Suharini Eliawati; Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo; serta Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Arifin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Sebagai informasi, rute Jakarta Heritage melengkapi rute sebelumnya, Jakarta Skyline, yang menyoroti panorama gedung pencakar langit di kawasan Sudirman–M.H. Thamrin. Tiket rute baru ini sudah dapat dipesan mulai hari ini, dengan jadwal keberangkatan perdana pada 6 Oktober 2025. Pemesanan dapat dilakukan melalui aplikasi Transjakarta

Baca Juga :  1 Rumah Tak Layak Huni di Kembangan Selatan Dilakukan Perbaikan oleh Kemensos Melalui Program RST

 

“Pengembangan layanan Open Top Tour of Jakarta ini merupakan inovasi yang memadukan mobilitas publik dengan sektor pariwisata, sehingga dapat dinikmati masyarakat maupun wisatawan. Dengan layanan ini, warga dan turis bisa merasakan pengalaman berkeliling Jakarta dengan cara yang lebih berkesan dan nyaman,” ujar Wagub Rano di Pos Bloc, Jakarta Pusat, pada Kamis (2/10/2025).

 

Program Open Top Tour of Jakarta merupakan inovasi Transjakarta untuk memperkuat peran transportasi publik sebagai wajah sekaligus identitas kota di tingkat global. Melalui konsep wisata kota (urban tourism), layanan ini tidak hanya berfungsi sebagai sarana mobilitas, tetapi juga wadah untuk memperkenalkan karakter dan keberagaman Jakarta kepada dunia.

Baca Juga :  Rayakan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Pegadaian Kanwil VIII Jakarta 1 Berikan Santunan Anak Yatim

 

“Peluncuran rute ini sejalan dengan semangat peringatan Hari Pariwisata Dunia. Hal ini menunjukkan bahwa Jakarta terus bertransformasi menjadi kota global yang ramah wisatawan dengan transportasi publik yang modern, dinamis, dan kaya akan sejarah,” jelas Wagub Rano.

 

Ia berharap hadirnya rute Jakarta Heritage dapat menghidupkan kembali kawasan Pasar Baru sebagai pusat aktivitas kota dengan nilai sejarah, ekonomi, dan budaya. Dengan begitu, Jakarta tidak hanya dikenal sebagai kota metropolitan, tetapi juga kota yang bangga dengan warisannya.

 

 

“Semoga rute baru ini semakin memperkuat pariwisata kota Jakarta dan memberi pengalaman yang berkesan bagi siapa saja yang menikmatinya. Mari kita jaga dan manfaatkan layanan ini sebaik-baiknya sebagai bentuk kebanggaan kita terhadap kota Jakarta,” pungkasnya,

 

(kipray)

Berita Terkait

Pemprov DKI dan Kejaksaan Agung Bersinergi Cegah serta Tangani Judi Online
Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat
Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dalam Rangka Jaga Jakarta, Jamin Kamtibmas Aman 
Kasatbinmas Polres Priok Hadiri Acara Hari Santri 2025 dan Pelantikan Pengurus MWC NU se-Jakarta Utara
Gubernur Pramono Apresiasi Jakarta Running Festival
Gubernur DKI Buka Jakarta Economic Forum 2025
Serda Sugeng Riyadi Babinsa Desa Sukamanah, Hadiri Mediasi Warga
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Amankan Akses Pariwisata Kepulauan Seribu di Dermaga Kali Adem Muara Angke

Berita Terkait

Minggu, 26 Oktober 2025 - 18:13 WIB

Pemprov DKI dan Kejaksaan Agung Bersinergi Cegah serta Tangani Judi Online

Minggu, 26 Oktober 2025 - 17:02 WIB

Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat

Minggu, 26 Oktober 2025 - 12:58 WIB

Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dalam Rangka Jaga Jakarta, Jamin Kamtibmas Aman 

Minggu, 26 Oktober 2025 - 11:09 WIB

Kasatbinmas Polres Priok Hadiri Acara Hari Santri 2025 dan Pelantikan Pengurus MWC NU se-Jakarta Utara

Minggu, 26 Oktober 2025 - 10:38 WIB

Gubernur DKI Buka Jakarta Economic Forum 2025

Berita Terbaru