Nelayan Cilincing Antusias Mendapatkan Pembinaan dan bantuan dari Sudin Kpkp Jakut

- Jurnalis

Kamis, 16 Oktober 2025 - 20:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Suararealitas.co – Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Utara menyelenggarakan kegiatan pembinaan dan penyediaan sarana usaha bagi kelompok nelayan kecil di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Cilincing, Kecamatan Cilincing, Kamis (16/10).

“Kegiatan pembinaan para nelayan ini dalam upaya meningkatkan produksi perikanan tangkap secara berkesinambungan di wilayah Jakarta Utara, sekaligus meningkatkan jumlah kelompok usaha nelayan,” jelas Kasudin KPKP Kota Administrasi Jakarta Utara, Unang Rustanto saat ditemui di TPI Cilincing.

Unang menerangkan, ada 68 nelayan di wilayah Kecamatan Cilincing yang ikut serta dalam kegiatan pembinaan terfokus pada cara penangkapan ikan yang terukur. “Artinya, setiap nelayan tidak sembarangan menangkap ikan melainkan harus memilih ikan yang sesuai dengan kebutuhan dan nilai jual. “Jangan asal menangkap ikan, ikan kecil-kecil diambilin itu bibit. Tangkap ikan yang sesuai ukuran dan memiliki nilai jual yang tinggi,” tegasnya.

Selain pembekalan materi juga dilakukan penyaluran bantuan sarana usaha bagi nelayan kecil berupa cat minyak, kuas, drum, coolbox, dan keranjang kontainer. “Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat, dengan adanya coolbox maka hasil tangkapannya bisa selalu dalam kondisi segar sehingga nilai jualnya tinggi. Saya juga berharap nelayan Jakarta Utara bisa semakin guyub dan sejahtera,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Kelautan dan Perikanan Sudin KPKP Jakarta Utara, Riyadi Akbar menambahkan, kegiatan pembinaan bagi nelayan adalah agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan peserta mengenai peluang meningkatkan potensi usaha, dengan kemandirian dan keterampilan terutama di bidang perikanan tangkap. “Sebelumnya, kami juga mengadakan kegiatan pembinaan dan penyaluran bantuan bagi 50 nelayan di TPI Kamal Muara. Semoga kegiatan ini bisa memberikan manfaat dan menjadi penyemangat bagi para nelayan Jakarta Utara,” pungkasnya.

Baca Juga :  PT. Berdikari Berkolaborasi Bersama Peternak Rakyat Bangun Sinergi Untuk Mendorong Jumlah Peternak Rakyat

Pelaksanaan kegiatan pembinaan dan penyaluran sarana usaha bagi nelayan disambut antusias oleh para nelayan. Salah satunya adalah Salwi (53), nelayan Kalibaru. “Sudah lebih dari 20 tahun saya menjadi nelayan. Biasanya saya cari ikan dibantu sama anak naik perahu kecil 1 GT. Alhamdulillah, hari ini kami diberikan bantuan pastinya ini bermanfaat sekali dan akan langsung digunakan. Terima kasih atas bantuannya,” ucapnya.

Berita Terkait

Santunan Anak Yatim, Langkah Mulia FBR Ranjau Barat G.0361
SPKT Polres Priok, Terima Pengaduan Anak-Anak Tersasar, Pamapta dan Unit PPA Langsung Respon Cepat Membantu
Street Class Project Vol. 1: Belajar Budaya Pesisir di Pinggiran Jakarta Utara
Gedung Pusat Kajian Islam Asia Tenggara Resmi Dibangun di Jakarta
Pemprov DKI dan Kejaksaan Agung Bersinergi Cegah serta Tangani Judi Online
Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat
Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dalam Rangka Jaga Jakarta, Jamin Kamtibmas Aman 
Kasatbinmas Polres Priok Hadiri Acara Hari Santri 2025 dan Pelantikan Pengurus MWC NU se-Jakarta Utara

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 14:50 WIB

Santunan Anak Yatim, Langkah Mulia FBR Ranjau Barat G.0361

Senin, 27 Oktober 2025 - 11:32 WIB

SPKT Polres Priok, Terima Pengaduan Anak-Anak Tersasar, Pamapta dan Unit PPA Langsung Respon Cepat Membantu

Senin, 27 Oktober 2025 - 09:02 WIB

Street Class Project Vol. 1: Belajar Budaya Pesisir di Pinggiran Jakarta Utara

Senin, 27 Oktober 2025 - 08:57 WIB

Gedung Pusat Kajian Islam Asia Tenggara Resmi Dibangun di Jakarta

Minggu, 26 Oktober 2025 - 17:02 WIB

Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat

Berita Terbaru

Berita Aktual

Santunan Anak Yatim, Langkah Mulia FBR Ranjau Barat G.0361

Senin, 27 Okt 2025 - 14:50 WIB

Berita Aktual

Gedung Pusat Kajian Islam Asia Tenggara Resmi Dibangun di Jakarta

Senin, 27 Okt 2025 - 08:57 WIB