Keluarga Besar Majelis Taklim Al-Muhajirin Adakan Santunan Anak Yatim

- Jurnalis

Minggu, 21 Agustus 2022 - 16:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Keluarga Besar Majelis Taklim Al-Muhajirin Adakan Santunan Anak Yatim

Kabupaten Tangerang – Keluarga Besar Majelis Taklim Al-Muhajirin mengadakan santunan kepada anak yatim dalam peringatan bulan Muharram 1444 Hijriyah yang bertempat di Musholla Al Muhajirin, Komplek KKGJ, Kampung Gelam RT. 24 RW 12, Desa Belimbing, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Minggu (21/08/2022).
Acara di awali dengan pembacaan Marhaban oleh jamaah Majelis Taklim Al-Muhajirin serta dilanjut dengan pembacaan ayat suci Al-Quran (Qoriah) yang dibacakan oleh Ustazah Maria Ulfa.
Adapun turut hadir dalam kegiatan tersebut, Istri Kades Belimbing Hj Wanih Afsari, Ketua Majelis Ta’lim Al-Muhajirin Ustadz Arifin, Ketua Formimata Ustadz Nurhasan, Ketua MUI Ustadz Sayuti, Ketua MTQ Dais Zainuddin, Tokoh Ulama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda serta tamu undangan.
Pengasuh Majelis Ta’lim Al-Muhajirin Ustazah Rohaniyah mengucapkan terimakasih kepada jemaah Majelis Ta’lim Al-Muhajirin beserta warga komplek KKGJ yang telah antusias menyambut dan menghadiri acara santunan bagi anak yatim di Musholla Al-Muhajirin.
“Alhamdulillah, tahun ini Majelis Ta’lim Al-Muhajirin bisa memberikan santunan kepada 100 anak yatim. Mudah mudahan, di tahun depan santunan ini bisa bertambah lagi,” harap Ustazah dilokasi.

Ditempat yang sama, Kepala Desa (Kades) Belimbing yang di wakili oleh istri Hj Wanih Afsari turut mendukung serta memberikan apresiasi kepada jamaah Majelis Ta’lim Al-Muhajirin Komplek KKGJ yang telah peduli terhadap anak yatim piatu di wilayah Desa Belimbing.
“Terimakasih kepada jemaah Majelis Ta’lim Al-Muhajirin, yang telah mengadakan santunan kepada anak yatim ini. Mudah-mudahan, ini dijadikan catatan oleh Allah, serta mendapatkan paha dan ridho dari Allah SWT,” ungkap Hj Wanih Afsari.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa Belimbing yang diwakili oleh Dais Zaenudin dalam sambutannya memberikan informasi, Desa Belimbing akan mengadakan MTQ ke1 tingkat Desa. Dirinya, meminta dukungan kepada majelis Ta’lim Al-Muhajirin dan warga komplek KKGJ untuk ikut berpartisipasi dalam memeriahkan acara MTQ tersebut.
“Yuk kita dukung anak-anaknya untuk maju ke MTQ tingkat Desa pada tanggal 28 Agustus nanti. Ayo bersama sama kita ikut ramaikan dengan syiar pawai ta’aruf, agar MTQ nanti lebih semarak lagi,” ajaknya.
Sementara itu, Penceramah dari Jakarta Ustadz Athoilah Mizan dalam Tausiyahnya mengatakan, pada bulan ini umat muslim sedang memperingati bulan Muharram, sekaligus memperingati HUT RI ke-77. Bulan Muharram ini banyak di katakan bulan santunan serta bulannya anak Yatim.
“Setiap kali kita punya rezeki, kita harus berbagi dengan anak yatim. Mudah-mudahan, hari ini yang memberikan rezeki nya untuk anak yatim, Allah tambahkan rezekinya dengan berlipat ganda,” ujarnya.
Kemudian, di bulan Muharram tidak hanya berbagi dengan anak yatim. Tetapi, banyak peristiwa-peristiwa penting. Nabi Adam As, saat berada di syurga. Beliau hanya mempunyai satu dosa, karena dosa tersebut nabi Adam As di usir dari syurga oleh Allah SWT.
“Sebaik-baik ya orang bersalah, kemudian dia bertaubat kepada Allah. Insyaallah, orang tersebut bisa masuk syurga,” pungkasnya.*(SR)
Baca Juga :  Polsek Pakuhaji Amankan Penjual Miras di Hiburan Malam, Modus Sembunyikan Botol di Jok Motor

Berita Terkait

Gegara Bau, Warga Sindang Sari Ngadu Ke Camat Pasar Kemis
Inspektorat Kota Tangerang Dituding Tidak Efektif dan Lemah dalam Mengevaluasi Kinerja Satpol PP
PWHI Pertanyakan Proyek Rehabilitasi Irigasi Cisadane
Duh!!! Surat Permohonan Informasi Tanah Berbulan-bulan Diduga Diabaikan Kantah Tangsel
Satpol PP Tangsel Razia Tiga Lokasi di Serpong
PWI Banten Tugaskan Ketua PWI Kota Tangsel Edy Riyadi Gelar Musyawarah Perihal Keanggotaan
PWI Banten Gelar Konsolidasi Anggota Pasca Berakhirnya Dualisme
Andra Soni Terima Penghargaan Tangerang Pos Award, Ajak Pers Bangun Banten Lewat Literasi

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 18:48 WIB

Gegara Bau, Warga Sindang Sari Ngadu Ke Camat Pasar Kemis

Rabu, 22 Oktober 2025 - 14:42 WIB

Inspektorat Kota Tangerang Dituding Tidak Efektif dan Lemah dalam Mengevaluasi Kinerja Satpol PP

Kamis, 16 Oktober 2025 - 19:38 WIB

PWHI Pertanyakan Proyek Rehabilitasi Irigasi Cisadane

Rabu, 15 Oktober 2025 - 16:02 WIB

Duh!!! Surat Permohonan Informasi Tanah Berbulan-bulan Diduga Diabaikan Kantah Tangsel

Rabu, 15 Oktober 2025 - 09:30 WIB

Satpol PP Tangsel Razia Tiga Lokasi di Serpong

Berita Terbaru

Berita Aktual

Santunan Anak Yatim, Langkah Mulia FBR Ranjau Barat G.0361

Senin, 27 Okt 2025 - 14:50 WIB