Pemprov DKI Terima Kunjungan Delegasi Arizona House of Representatives

- Jurnalis

Senin, 20 Oktober 2025 - 19:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Suararealitas.co – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menerima kunjungan delegasi kehormatan dari Arizona House of Representatives di Balai Kota, Senin (20/10/2025).

Pramono menyambut baik pertemuan ini yang dinilai sangat strategis membuka potensi kerja sama ekonomi antara Jakarta dan Arizona. Selain ekonomi, pertemuan ini juga membahas potensi kerja sama di bidang pendidikan tinggi dan membuka pintu awal program sister city antara kedua kota.

“Kami berharap Jakarta dapat menjalin kerja sama yang baik dengan Arizona, terutama karena mereka memiliki keunggulan besar di bidang semikonduktor,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gubernur Pramono juga menyoroti potensi kerja sama di bidang pendidikan tinggi. Ia menyebut, Arizona dikenal memiliki beberapa universitas terkemuka, seperti Arizona State University dan University of Arizona, yang dapat menjadi mitra strategis bagi perguruan tinggi di Jakarta.

Baca Juga :  Perkuat Silaturahim Dengan Awak Media, Korps Marinir Gelar Fun Shooting

“Mereka memiliki universitas yang sangat maju dan kami berharap dapat berkolaborasi untuk memperkuat kapasitas pendidikan di Jakarta. Kami juga membuka peluang agar hubungan ini bisa berkembang ke arah sister city,” tambahnya.

Gubernur Pramono berharap, pertemuan ini menjadi awal terjalinnya hubungan yang erat antara Jakarta dan Arizona, baik di bidang ekonomi, teknologi, pendidikan, maupun pembangunan berkelanjutan. “Kami sangat berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dan membawa manfaat bagi kedua pihak,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Komite Internasional Trade Committee Arizona House of Representatives, Tony Rivero, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Ia juga mengungkapkan kesan positifnya selama di Indonesia.

Baca Juga :  Tipu Korbannya Puluhan Juta, Seorang Pria Di Ringkus Sat Reskrim Polres Jakpus

“Terima kasih, Pak Gubernur, atas sambutan yang sangat ramah. Kami merasa seperti di rumah sendiri. Sejak tiba di Indonesia, kami disambut bukan hanya sebagai mitra politik, tetapi sebagai keluarga. Kami juga melihat potensi besar untuk kolaborasi antara kedua wilayah, terutama melalui jaringan universitas kami, Arizona State University, University of Arizona, dan Northern Arizona University,” ujar Tony Rivero.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan rencana pembukaan trade office (kantor perdagangan) perwakilan negara bagian Arizona di Jakarta. “Kantor ini diharapkan dapat menjadi jembatan bagi pengembangan peluang ekonomi, baik bagi perusahaan asal Arizona yang ingin berinvestasi di Indonesia, maupun bagi pelaku usaha Indonesia yang ingin menjajaki pasar di Arizona,” pungkasnya.

(*/Kipray)

Berita Terkait

Pemprov DKI dan Kejaksaan Agung Bersinergi Cegah serta Tangani Judi Online
Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat
Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dalam Rangka Jaga Jakarta, Jamin Kamtibmas Aman 
Kasatbinmas Polres Priok Hadiri Acara Hari Santri 2025 dan Pelantikan Pengurus MWC NU se-Jakarta Utara
Gubernur Pramono Apresiasi Jakarta Running Festival
Gubernur DKI Buka Jakarta Economic Forum 2025
Serda Sugeng Riyadi Babinsa Desa Sukamanah, Hadiri Mediasi Warga
Polres Pelabuhan Tanjung Priok Amankan Akses Pariwisata Kepulauan Seribu di Dermaga Kali Adem Muara Angke

Berita Terkait

Minggu, 26 Oktober 2025 - 18:13 WIB

Pemprov DKI dan Kejaksaan Agung Bersinergi Cegah serta Tangani Judi Online

Minggu, 26 Oktober 2025 - 17:02 WIB

Taman Palem Mall Berubah Jadi Lautan Musik! Rocktober ‘Guitar Space’ Sukses Hebohkan Jakarta Barat

Minggu, 26 Oktober 2025 - 12:58 WIB

Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dalam Rangka Jaga Jakarta, Jamin Kamtibmas Aman 

Minggu, 26 Oktober 2025 - 11:09 WIB

Kasatbinmas Polres Priok Hadiri Acara Hari Santri 2025 dan Pelantikan Pengurus MWC NU se-Jakarta Utara

Minggu, 26 Oktober 2025 - 10:38 WIB

Gubernur DKI Buka Jakarta Economic Forum 2025

Berita Terbaru