Wali Kota Jakarta Utara Apresiasi 3 Gen Z Berprestasi di Ajang Kreativitas Pemuda Jakarta 2025

- Jurnalis

Kamis, 17 Juli 2025 - 19:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POTRET: 3 pemuda berprestasi diapresiasi Wali Kota Jakarta Utara, Hendra Hidayat. (Foto: suararealitas.co).

POTRET: 3 pemuda berprestasi diapresiasi Wali Kota Jakarta Utara, Hendra Hidayat. (Foto: suararealitas.co).

JAKARTA, suararealitas.co – Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Hendra Hidayat memberikan apresiasi tinggi kepada para pemuda berprestasi yang berhasil meraih juara dalam Ajang Kreativitas Pemuda Jakarta 2025, Kamis (17/7/2025).

Dalam audiensi yang berlangsung di Ruang Rapat VIP Lantai 2, Kantor Wali Kota Jakarta Utara, para pemenang disambut hangat dan mendapat ucapan selamat langsung dari Wali Kota.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota secara khusus menyampaikan selamat kepada Akmal Firmansyah dan Richard D’Angelo Duykers dari Tim Cyber Sprinters yang sukses meraih Juara 1 Lomba Robotic, serta kepada Restu Astuti, yang membanggakan dengan Juara 3 Lomba Fashion Design.

“Keberhasilan kalian bukan hanya kebanggaan pribadi, tapi juga membawa nama baik Jakarta Utara. Ini bukti bahwa pemuda kita punya kemampuan, kreativitas, dan semangat juang yang tinggi,” ujar Hendra dengan penuh semangat.

Ajang Kreativitas Pemuda Jakarta 2025 sendiri menjadi ruang pembuktian bagi generasi muda untuk menunjukkan potensi dan inovasi dalam berbagai bidang.

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pengembangan bakat pemuda melalui berbagai program pembinaan dan fasilitas berkelanjutan.

Baca Juga :  Polri Bakal Tindak Tegas Aksi Premanisme Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi

Audiensi ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat terkait, seperti Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Agung Tjahjo Kuntodi, Plt. Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara Adi Jaya Gumelar serta Kepala Seksi Kepemudaan Julio Yusuf, yang turut mendampingi para juara.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah kota, diharapkan para pemuda ini dapat terus berprestasi dan menginspirasi generasi lainnya untuk terus berkarya dan membawa harum nama daerah di tingkat nasional bahkan internasional.

Penulis : Kipray

Berita Terkait

Proyek Asal Jadi di Rusun Pesakih: Anggaran Besar hingga Hasil Mengecewakan, Warga Desak Evaluasi
Aneh, Bangunan Tanpa PBG Belum Disegel Mati Citata Jakbar
Ledakan Tabung Gas 12 Kg di Cengkareng, 2 Orang Terluka hingga Hancurkan Rumah
Top Team Workshop, Gubernur DKI Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Kolaboratif dan Inovatif
Reformasi Polri, FWK: Publik Rindukan Polisi yang Mengayomi
Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Wali Kota Jakbar Gandeng Forkopimko Tanam Jagung di Urban Farming Semanan
Menuju Kota Global, Gubernur DKI Terima Delegasi Singapura
Tanggap Bencana, BRI Hayam Wuruk bersama YBM Brilian Regional Office Banten Salurkan Bantuan Korban Terdampak Kebakaran

Berita Terkait

Minggu, 26 Oktober 2025 - 12:42 WIB

Proyek Asal Jadi di Rusun Pesakih: Anggaran Besar hingga Hasil Mengecewakan, Warga Desak Evaluasi

Senin, 20 Oktober 2025 - 13:08 WIB

Aneh, Bangunan Tanpa PBG Belum Disegel Mati Citata Jakbar

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:54 WIB

Ledakan Tabung Gas 12 Kg di Cengkareng, 2 Orang Terluka hingga Hancurkan Rumah

Jumat, 10 Oktober 2025 - 21:52 WIB

Top Team Workshop, Gubernur DKI Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Kolaboratif dan Inovatif

Kamis, 9 Oktober 2025 - 12:42 WIB

Reformasi Polri, FWK: Publik Rindukan Polisi yang Mengayomi

Berita Terbaru