![]() |
Foto: penyerahan hadiah untuk para pemenang lomba di SMK Ad-Da’wah Jakarta, dalam semarakkan HUT Kemerdekaan RI ke-78. (Suara Realitas/Nissin) |
JAKARTA – Diawali dengan upacara bendera merah putih pada 17 Agustus 2023, Siswa dan siswi SMK Ad-Da’wah Jakarta menyemarakkan HUT RI yang ke-78 tahun dengan lakukan berbagai macam perlombaan.
Kegiatan tersebut berlangsung di halaman gedung sekolah SMK Ad-Da’wah, tepatnya Jl. Raya Duri Kosambi No.3, RT.3/RW.1, Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Adapun acara itu turut dikuti oleh siswa siswi SMK kelas 10-12, dengan jumlah panitia kurang lebih 44 orang dari anggota OSIS, 30 tenaga pengajar (guru), dan para juri sekitar 22 orang.
Kegiatan perlombaan tersebut dilaksanakan selama dua hari terhitung dari tanggal 18-19 Agustus 2023 dan pada hari ini, Senin (21/08/2023) adalah puncak acara penutupan sekaligus pembagian hadiah bagi pemenang dari ragam perlombaan.
Kepala Sekolah LF Guntoro mengatakan bahwa siswa-siswi SMK Ad-Da’wah Jakarta menyambut kegiatan HUT RI ke-78 diawali dengan upacara bendera ditanggal 17, kemudian dilanjutkan perlombaannya pada 18 -19 Agustus 2023 dan tepat hari ini, Senin adalah puncak acara penutupan sekaligus pembagian hadiah.
“Jadi selama tiga hari kita mengadakan lomba. Alhamdulillah lomba cukup meriah cukup banyak ya di antaranya lomba yang paling utama itu adalah bagaimana menjaring kedisiplinan siswa melalui tanggung jawab pengelolaan kebersihan kelas. Tentu saja, ada juga lomba Abang None yang kebetulan di sekolah kita rangking 1, lalu futsal Sorong, kemudian lomba-lomba yang lainnya cukup meriah kita dengar dari pada lomba yang ada di TKJ 2 ya,” ungkap Guntoro saat ditemui wartawan dikantornya, Senin (21/08).
Lanjut Guntoro, TKJ 2 mengikuti semua event kegiatan lomba yang diselenggarakan di sekolah dan mereka selalu memegang sebagai pemenang dan kebanyakan diam menjadi lomba pemenang yang pertama, sehingga wajar saja kalau TKJ 2 ini keluar sebagai juara umum di kegiatan HUT RI pada tahun ini.
“Kedepannya untuk kebersihan dan lainnya, tentu saja kita berharap dari tahun ketahun kesadaran siswa dalam melaksanakan tanggung jawabnya semakin meningkat, kemudian hal kerjasama mereka kolaborasi mereka semakin bertambah sehingga apa yang kita harapkan untuk mereka tercapai,” tukasnya.*(Nissin)